Insight | General Knowledge

Hari-hari Tidak Penting tetapi Penting untuk 2022

Kamis, 20 Jan 2022 16:40 WIB
Hari-hari Tidak Penting tetapi Penting untuk 2022
Foto: PEXEL ANNA
Jakarta -

Siapa saja yang merasa overwhelmed karena tahun 2021 sangat cepat berakhir? Tahun 2021 merupakan tahun yang tidak begitu spesial karena masih maraknya pandemi yang membuat kita semua terbatas untuk melakukan aktivitas sehingga terkadang melewati berbagai event yang penting maupun tidak penting. Namun, jangan khawatir, pada tahun 2022 kamu bisa merayakan tanggal-tanggal atau hari-hari perayaan yang menyenangkan. Meskipun terkadang terkesan tidak penting, kamu tetap dapat merayakan hal ini karena ternyata ada poin positif yang bisa diambil dari hari perayaan tersebut. Berikut ini adalah sedikit dari banyak hari-hari perayaan tidak penting yang ternyata penting juga untuk dirayakan pada tahun 2022.

21 Januari: National Hugging Day

Everybody needs a hug! Hari yang spesial ini awalnya diciptakan oleh Kevin Zaborney dan dirayakan pertama kali di Clio, Michigan, USA pada tahun 1986. The idea of National Hugging Day ini adalah untuk mendorong semua orang memeluk orang-orang terkasih di sekitarnya, baik itu keluarga, kerabat, kekasih, maupun strangers. Merayakan National Hugging Day ini memang bukan mandatory, atau bahkan dapat dianggap tidak penting sama sekali. Walaupun demikian, a research from University of North Carolina membuktikan bahwa wanita yang menerima pelukan dari pasangannya dapat memiliki tekanan darah dan detak jantung yang lebih rendah karena oksitosin dapat membuat kesehatan jantung menjadi lebih baik. At the end of the day, who doesn't fancy a hug?

10 Mei: Clean Up Your Room Day

Diperuntukkan khusus kamu yang merupakan seorang neat freak, hari tidak penting yang lumayan penting satu ini pastinya menjadi suatu hal yang sangat amat dinanti. Pada hari ini, anak-anak pasti akan mengalami sebuah nightmare yang sangat amat ingin dihindari! Untuk menyelebrasikan Clean-Up-Your-Room Day ini, setiap orang harus membersihkan ruangannya masing-masing, membuang barang-barang yang sudah lama tidak terpakai dan juga pakaian-pakaian yang tidak lagi digunakan. Meskipun terkesan menyiksa bagi sebagian orang, merayakan hari bersih-bersih ini tetap bisa menyenangkan apabila dilakukan bersama-sama, baik dengan kerabat maupun keluarga terkasih.

4 September: Eat an Extra Dessert Day

Siapa yang tidak cinta dessert? Jenis makanan yang satu ini merupakan sebuah pelengkap yang sempurna untuk menutup serangkaian makanan yang telah dikonsumsi. Dessert sendiri merupakan makanan yang cenderung memiliki rasa manis yang banyak akan manfaat, mulai dari menurunkan tekanan darah hingga meningkatkan mood! Untuk merayakan hari ini, you're free to indulge yourself in choosing what kind of dessert you want to have! Kamu bahkan dapat membuat dessert ala kamu sendiri dan menikmatinya sepanjang hari.

26 November: Buy Nothing Day

Buy Nothing Day merupakan perayaan yang berasal dari Kanada pada tahun 1992. Hari ini diciptakan untuk meningkatkan awareness mengenai efek konsumerisme pada masyarakat akibat Black Friday. Untuk menyelebrasikan hari ini, kamu dapat menahan diri untuk tidak melakukan pembelian apa pun dan menghindari tempat shopping serta e-commerce. Bahkan Adbusters, yang menciptakan hari ini, merekomendasikan orang-orang untuk memotong kartu kreditnya agar lebih totalitas!

15 Oktober: Global Handwashing Day

Mungkin hal ini memang tidak terlalu penting apabila dibicarakan sebelum pandemi menyerang karena mencuci tangan merupakan suatu hal yang biasa dilakukan secara tanpa sadar hanya untuk sebatas membersihkan tangan saja. Namun, karena kini pandemi masih berlangsung dan kita harus tetap selalu siaga dalam hal menjaga protokol kesehatan, Global Handwashing Day yang jatuh pada tanggal 15 Oktober ini menjadi suatu hal yang sangat penting untuk dirayakan! Pada dasarnya, Global Handwashing Day atau yang biasa juga disingkat menjadi GHD ini didedikasikan untuk meningkatkan awareness dan pemahaman mengenai pentingnya mencuci tangan menggunakan sabun secara menyeluruh dan juga efektif untuk mencegah penyakit.


Demikianlah beberapa tanggal atau hari tidak penting yang ternyata cukup penting juga pada tahun 2022 mendatang. Kamu boleh saja menganggap hari-hari tersebut tidak penting, tapi percayalah bahwa banyak dampak yang bisa didapatkan oleh orang-orang lain di sekitar kamu apabila kamu menerapkan hari-hari spesial di atas.

[Gambas:Audio CXO]

(DIP/HAL)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS