Setelah tujuh tahun tak bersua, band rock legendaris Linkin Park memutuskan untuk kembali ke kancah musik. Namun, pengumuman comeback mereka cukup menggemparkan karena diiringi kehadiran dua personil baru. Band pelantun lagu "Numb" tersebut mengungkapkan bahwa sosok Emily Armstrong akan mengisi posisi vokalis, disusul dengan Colin Brittain sebagai drummer. Bersama formasi baru ini, Linkin Park siap menyambut babak terbaru dari perjalanan karier mereka lewat album From Zero.
Kabar ini tentu saja menjadi sorotan besar dalam industri musik. Mike Shinoda, selaku rapper dan gitaris Linkin Park, mengakui kesulitan untuk merahasiakan keterlibatan Emily dan Colin dalam band.
"I mean, it was really hard. I imagined it was harder for Em and Collin. For me, it was just mentioning-especially-Emily's name [was hard]," ujar Mike pada konferensi pers virtual (27/9). "There are certain things we had to keep very quiet. We had so much up our sleeves, we had so many plans for the launch date that it was almost a miracle that it all stayed secret," tambahnya.
Di Balik Comeback Linkin Park yang Penuh Kejutan/ Foto: Linkin Park
|
Pernyataan ini didukung oleh lead guitarist Brad Delson yang menganggap hal tersebut sangatlah luar biasa. "I think it was miraculous that the secret was kept. I mean, we worked with so many people in so many different capacities for months," ungkap Brad. "Someone said to me, 'Wow, what a show of respect by all those people to protect and preserve the information that we want to share on our own timeline," jelasnya.
Dalam beberapa tahun terakhir, empat personil Linkin Park-Mike Shinoda, Brad Delson, Dave Farrell, dan Joe Hahn-secara diam-diam berkumpul untuk terhubung kembali dengan kreativitas mereka. Mereka juga mengundang sejumlah teman dan musisi untuk menghabiskan waktu di studio. Di antara semua yang diundang, ada koneksi dan kedekatan istimewa dengan Armstrong dan Brittain, yang mengawali kebangkitan era baru bagi Linkin Park.
Di sisi lain, Emily merasa sangat bersyukur dapat merasakan kesempatan sekali seumur hidup ini. "It's still one of those moments where instead of looking at somebody else having success I'm like, 'Oh my gosh, I'm that person now, I get to be in this role, like, how did this happen?'" katanya. Meski demikian, Emily juga mengakui bahwa dirinya masih beradaptasi dengan kenyataan baru tersebut.
Begitupun bagi Colin yang masih belum sepenuhnya percaya akan kejadian ini. Ia merasa dipenuhi rasa syukur, terutama karena anggota-anggota Linkin Park bagaikan sosok kakak baginya. "I've known these guys for a long time now. They have really brought me in to sort of become my older brothers, especially in such a competitive industry," sebut Colin.
Album From Zero dibuka dengan dua track terbaru Linkin Park, "Emptiness Machine" dan "Heavy is the Crown." Album ini sarat DNA Linkin Park yang penuh energi, sesuai dengan pernyataan Mike yang mengakui bahwa From Zero dimeriahkan oleh lagu-lagu melodik serta lagu-lagu bernuansa rock dengan elemen gitar yang dominan.
"What I like about the album is that it sounds like a Linkin Park album even though it's different. It doesn't sound like one era of Linkin Park; it just sounds like Linkin Park in general to me. And there are elements of it that are some of my favorite things that the band does that maybe we haven't done in a while," ucap Mike tentang warna musik Linkin Park saat ini.
From Zero akan dirilis pada 15 November dan resmi menandakan era baru bagi Linkin Park.
(HAI/tim)