Interest | Art & Culture

Review BABYMONS7ER: Debut EP BABYMONSTER

Jumat, 05 Apr 2024 17:24 WIB
Review BABYMONS7ER: Debut EP BABYMONSTER
Foto: YG Ent
Jakarta -

Girl group baru BABYMONSTER, yang terdiri dari 7 anggota di bawah naungan YG Entertainment, telah dinantikan dengan antusias oleh para penggemar sebagai generasi penerus girl group YG seperti BLACKPINK dan 2NE1. Sebelum debut, YG memperkenalkan ketujuh anggota melalui serial pendek yang menggambarkan perjalanan mereka sebagai trainee yang bermimpi untuk menjadi girl group baru dari YG.

Review EP BABYMONS7ER

Pada 1 April, BABYMONSTER merilis debut EP mereka berjudul BABYMONS7ER. Album ini dibuka dengan intro "MONSTERS" yang menunjukkan tekad kuat mereka dalam perjalanan musik mereka. Meskipun singkat, opening track ini menggambarkan identitas grup sebagai girl crush berikutnya melalui track opening yang kuat.

Title track "SHEESH" dibuka dengan melodi piano yang lembut, namun disambit hook yang powerful. Karakteristik vokal dan rap setiap anggota terdengar dengan baik, dan koreografi dalam video klipnya juga sangat menarik perhatian. Dengan hook yang mengulang kata "sheesh" berkali-kali, tentunya lagu ini sangat catchy dan mudah diingat dari first listen. Uniknya, terdapat sebuah twist yang selalu menjadi sebuah keunikan para artis-artis YG, yaitu outro. Namun, berbeda dengan yang biasa dilakukan YG lewat outro yang identik memiliki suara lebih padat dan ramai, pada kali ini outro "SHEESH" justru memiliki suara yang lebih gelap dengan ritme yang lebih pelan dibandingkan hook dan verse-nya.

[Gambas:Youtube]

Berbeda dengan opening track dan title track-nya, "LIKE THAT" yang diproduseri sekaligus ditulis oleh Charlie Puth justru memberikan warna yang berbeda dari track yang sebelumnya. Pada lagu ini, alih-alih memberikan kesan gloomy, "LIKE THAT" menjadi lagu yang memberikan warna cerah pada EP BABYMONS7ER. Lagu ini memiliki karakter yang flirty dan upbeat dengan warna R&B tahun 2000an. Lagi-lagi, kemampuan vokal ketujuh member dapat terdengar sangat apik di lagu ini.

EP ini juga diisi oleh lagu-lagu yang pernah dirilis sebelumnya. Dua di antaranya adalah single "BATTER UP" dan "Stuck In The Middle" yang pada versi terbaru di sini didukung tambahan vokal Ahyeon yang sempat absen sebelumnya pada saat perilisan kedua pre-release single tersebut. Dengan adanya tambahan vokal Ahyeon yang identik dengan bright tone dan high notes-nya, kedua lagu tersebut terdengar lebih hangat dan lengkap.

Meskipun banyak komentar mengenai debut mereka kalau BABYMONSTER layaknya pinang dibelah dua dengan sang senior, BLACKPINK, justru muncul perasaan bahwa lahirnya BABYMONSTER menjadi penguat identitas YG yang selalu stick to their root dalam warna musiknya. Alih-alih bermain aman dan mengikuti tren Y2K, justru YG mempertahankan identitasnya di setiap grup baru yang dilahirkan.

[Gambas:Youtube]

[Gambas:Audio CXO]

(DIP/tim)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS