Interest | Home

Eksperimen Kami: Sensasi Buka Puasa di Ibis Bandung Trans Studio dan The Trans Luxury Bandung

Senin, 18 Mar 2024 19:20 WIB
Eksperimen Kami: Sensasi Buka Puasa di Ibis Bandung Trans Studio dan The Trans Luxury Bandung
Foto: The Trans Luxury Bandung
Jakarta -

Bulan Ramadan di tahun 2024 sedang berjalan dengan penuh keseruan yang berwarna. Kita pasti menyadari hal itu, lewat kembalinya kehangatan bersama keluarga dan kerabat terdekat, hingga beberapa rencana seru yang pasti tidak mungkin dilewatkan setiap bulan puasa: buka puasa bersama. Dari berbagai restoran atau cafe yang bisa kamu pilih untuk buka puasa, CXO Media memberikan satu pengalaman seru yang bisa kamu rasakan juga dengan berbuka puasa di Ibis Bandung Trans Studio dan The Trans Luxury Bandung.

Berbicara tentang restoran di hotel, konsep all-you-can-eat dibawa oleh kedua hotel di kawasan Trans Studio Bandung ini. Walaupun posisi mereka saling bersebelahan dan membawa nuansa bulan Ramadan yang kental, tetap ada DNA berbeda yang dihadirkan di dalam setiap hidangan mereka. Apalagi, CXO Media langsung merasakan sensasi buka puasa di masing-masing hotel dalam dua hari berturut-turut. Apa saja sih yang disajikan dalam rangkaian buka puasa di Ibis Bandung Trans Studio dan The Trans Luxury Bandung? Eksperimen Kami membuktikan betapa lezatnya setiap sajian di sini.

Buka Puasa Iga Bakar Sampai Kebab di Oopen Restaurant Ibis Bandung Trans Studio

Nuansa kemerahan yang menjadi identitas hotel chain Ibis Bandung Trans Studio terlihat semakin nyata saat kita memasuki Oopen Restaurant yang memiliki ruangan indoor-outdoor cukup masif. Apalagi saat itu, menit demi menit menuju waktu berbuka puasa yang sudah sangat ditunggu,karena tepat pada hari pertama puasa,membuat suasana semakin meriah.

Kami pun berputar-putar melihat setiap sudut dari stand makanan yang menyebar dengan beberapa main interest, mengingat bulan puasa identik dengan makanan Timur Tengah. Itulah kenapa ada combo nasi biryani dan nasi kebuli yang cocok sebagai fondasi awal untuk memulai santap buka puasa. Kemudian di sebelahnya ada chicken kebab, roasted chicken, bakakak hayam, iga bakar rempah idaman, hingga sate ayam dengan kombinasi bumbu yang tidak kalah kompleks.

Buka PuasaBuka Puasa di Oopen Restaurant/ Foto: CXO Media

Tenang saja, itu hanya menjadi sebagian kecil dari menu buka puasa Oopen Restaurant. Berjalan sedikit saja, kita sudah langsung melihat rangkaian gorengan hangat yang didukung pecel sayur dan gado-gado buah jika perut kalian memang sudah siap menyantapnya. Ingin main course dari menu nusantara? Mereka juga menghadirkan mie goreng, tumis sayuran, ikan mangut yang identik dengan kota Yogyakarta, lalu ayam goreng terasi yang jadi gamechanger, serta rendang jika memang kalian sudah ngidam nasi padang.

Tentu saja semua hidangan tersebut hadir di atas meja kami untuk disantap satu per satu. Harus diakui menu Timur Tengah dari Oopen Restaurant hadir dengan cita rasa prima yang tidak terlalu berempah, tapi langsung mengingatkan kita kepada wilayah asal makanan tersebut. Tim di balik dapur Oopen Restaurant sudah sangat mengerti bagaimana memberikan cita rasa yang tepat tanpa harus membuat lambung ini dihajar rempah-rempah yang heavy, apalagi setelah berpuasa lebih dari 12 jam.

Buka PuasaMenu Timur Tengah/ Foto: CXO Media

Antusiasme para pengunjung yang ikut berbuka puasa di Oopen Restaurant juga terlihat dengan memilih menu khas Bumi Parahyangan, seperti surabi oncom dan surabi kinca, serta seblak yang "naik kelas" bersama Ibis Bandung Trans Studio. Apalagi ada juga satu paket lengkap gudeg yang bisa kita ambil sesuai porsi yang diinginkan, jika kamu sedang kangen dengan makanan khas Yogyakarta ini.

Kurang lengkap rasanya saat kita berbuka puasa tanpa sajian manis. Nah, di sini kamu benar-benar bisa kalap. Kenapa? Bayangkan saja, ada dua pilihan kurma,salah satunya sudah dilapisi cokelat, lalu sajian kolak yang bisa kamu racik sendiri, sampai bubur manis yang sangat beragam.

Tapi, main character dari sajian manis di Oopen Restaurant adalah Turkish delight atau lokum yang berwarna menggoda, baklava yang dihiasi pistachio, hingga umm ali yang punya komposisi layaknya bread pudding. Rasa manis yang sangat mendominasi memang jadi main point menu dessert dari Timur Tengah ini, tapi itulah yang dicari dan jadi identitas mereka. Pastinya hampir semua meja terlihat mencoba menu-menu di atas, bahkan mungkin itu adalah kesempatan pertama mereka, termasuk kami.

Puasnya berbuka puasa di Oopen Restaurant membuat perut terasa sangat penuh. Ketika ditutup oleh ibrik coffee, masala chai tea, atau karak tea, semua terasa sempurna. Itulah perasaan yang dirasakan kami saat akhirnya melangkahkan kaki keluar dari Ibis Bandung Trans Studio. Kamu tertarik untuk mencobanya? Dapatkan Iftar Idaman di Oopen Restaurant Ibis Bandung Trans Studio dengan harga Rp248.000 nett. Untuk reservasi, hubungi via WhatsApp +62 811 2000 0684 sekarang juga!

Pengalaman Luar Biasa The Grand Iftar Buffet di The Restaurant The Trans Luxury Bandung

Memulai bulan puasa lewat iftar di Oopen Restaurant Ibis Bandung Trans Studio sudah sangat memberikan kesan positif. Namun experience yang dirasakan semakin indah ketika kamu juga ikutan dalam paket buka puasa all-you-can-eat The Grand Iftar Buffet di The Restaurant The Trans Luxury Bandung.

The Restaurant yang terletak di lantai tiga ini memiliki vibe mewah namun tetap homey dengan luas ruangan yang membuatmu nyaman. Saat memasuki restoran ini, kita tidak akan langsung melihat kemegahan rangkaian makanan yang disajikan. The Trans Luxury Hotel menyediakan lebih dari 200 macam menu hidangan khas Timur Tengah, internasional dan makanan favorit khas Indonesia, yang merupakan kreasi dari Chef de Cuisine The Restaurant, I Dewa Made Agus Rihatna beserta tim.

Menu Buka PuasaBuka Puasa di The Restaurant/ Foto: The Trans Luxury Bandung

Tentunya kata "megah" sudah mampu menggambarkan apa yang memang disajikan di sana. Bayangkan saja. Kita bisa menyantap kambing guling yang bisa disebut sebagai sajian utama, lalu ada lamb mandi, chicken & beef shawarma, shish tawook, dan chicken biryani yang tidak pernah lepas dari menu buka puasa dengan nuansa Timur Tengah sangat kuat. Keseluruhan menu tersebut menjadi part paling ditunggu oleh para pengunjung karena akhirnya bisa menikmati makanan dan minuman yang membuat momen buka puasa semakin berwarna.

Namun The Restaurant tidak hanya menyajikan itu saja. Bagi kalian yang kangen menyantap steak hingga seafood dan dim sum, hidangan-hidangan itu juga ada di sini. Dimulai dari grilled T-bone steak, marinated beef tenderloin, grilled prawns, roasted duck, sampai sushi serta sashimi yang menjadi all-time-favorites para pengunjung, termasuk kami. The Grand Iftar Buffet membuat kita seakan-akan berkeliling dunia hanya dalam satu waktu buka puasa saja!

Buka PuasaBaklava dari The Restaurant/ Foto: The Trans Luxury Bandung

Mencari menu dessert di sini pasti membuat kita bingung. Bukan karena tidak ada pilihan yang menggoda, tapi karena saking banyaknya pilihan. Baklava yang punya rasa manis yang unik, lalu ragam kurma, es krim Baskin Robbins, dan pilihan kue hingga puding yang menjadi bentuk sempurna dari frasa "selalu ada ruang untuk dessert", ada di sini.

Pasti kalian pengen merasakan eksperimen kami dari CXO Media kan? Nah, The Grand Iftar Buffet di The Restaurant The Trans Luxury Bandung bisa dinikmati dengan harga Rp448.000++/pax untuk dewasa dan Rp268.000++ untuk anak di bawah 12 tahun. Ada promo sampai dengan 25% dengan pembayaran menggunakan kartu kredit Bank Mega, dan Allo Bank juga lho! Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi bisa melalui website www.thetransluxuryhotel.com atau via WhatsApp +62 811 811 4288.

[Gambas:Audio CXO]

(tim/alm)

Author

Timotius P

NEW RELEASE
CXO SPECIALS