Insight | General Knowledge

Tak Sempat Datang? Ini Rangkuman Keseruan Hub Space x KAI EXPO 2023

Kamis, 05 Oct 2023 18:00 WIB
Tak Sempat Datang? Ini Rangkuman Keseruan Hub Space x KAI EXPO 2023
Foto: Detikcom
Jakarta -

Hub Space x KAI EXPO 2023 baru saja rampung pada Minggu, 1 Oktober 2023 kemarin. Namun keseruan acara kolaborasi antara Kementerian Perhubungan dengan PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan detikcom ini, belum bisa terlupakan. Mulai dari berbagai pemikiran soal perkembangan bisnis transportasi Indonesia yang insightful dari tokoh-tokoh transportasi di sesi Hub Talks, hiburan yang menyenangkan dari musisi ternama, hingga komika yang lucu-lucu. Nah bagi kamu yang ketinggalan keseruan Hub Space KAI EXPO 2023 kemarin, CXO Media mencoba merangkumnya di sini.

Berbagai Talkshow yang Insightful soal Transportasi Indonesia di Hari Pertama

Hub Space X KAI EXPO 2023 resmi dibuka oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi diiringi penampilan Novia Bachmid, Olivia, dan Maribeth. Di hari pertama ini, ada banyak pemikiran insightful yang datang dari berbagai kalangan. Salah satunya dari komika Praz Teguh yang memiliki konten Kejar Setoran di YouTube yang membahas soal Transportasi Urban bersama dengan komedian Fanny Fadilah-Ucup 'Bajaj Bajuri'-dan Adit Sayuti.

Di hari yang sama, ada juga perbincangan menarik tentang Success Story yang dipimpin oleh Alfito Deannova Ginting. Ia mengajak Capt. Daniel Putut Kuncoro, Adrianto Djokosoetono, Patrick Walujo, hingga Kurnia Lesani Adnan. Lalu Hub Talks juga diisi dengan perbincangan yang membahas Transformasi Transportasi Indonesia oleh Rhenald Kasalai, Budi Karya Sumadi, Heru Budi Hartono, Dwiyana Slamet Riyadi, Cak Lontong, dan Yongki Firnandi.

Setelah mendapatkan ilmu dari perbincangan yang insightful, pengunjung juga dihibur oleh penampilan BrassBand PTDI STTD dan juga JKT48 yang mengguncang Stasiun Musik di hari pertama. Bukan hanya itu, para pengunjung juga bisa mendapatkan tiket kereta api murah di Hub Travel x KAI EXPO yang dijual mulai Rp150 ribu saja ke semua tujuan tertentu.

Kahitna, Rony Idol, dan Project Pop Guncang Hub Musik di Hari Kedua

Hub Space x KAI EXPO 2023 di hari kedua semakin semarak dengan kehadiran musisi kenamana Indonesia seperti Kahitna, Rony Idol, dan Project Pop di Hub Musik. Dua jam sebelum konser, para penggemar telah memenuhi area panggung dan tribun JCC Senayan untuk melihat dari dekat musisi favorit mereka tersebut. Saat konser dimulai, hampir semua pengunjung yang hadir ikut bernyanyi dan berjoget bersama menikmati alunan musik.

Rony Parulian atau yang dikenal sebagai Rony Idol tampil sebagai pembuka di panggung Hub Musik dengan membawakan lagu-lagu hits seperti Semut Hitam dari God Bless; Rahasia Perempuan dari Ari Lasso, hingga Madu Tiga dari Ahmad Dhani. Usai penampilan Rony yang memanaskan suasana, penonton semakin bersemangat dengan penampilan Project Pop.

Mereka membawakan lagu-lagu andalan seperti Dangdut is The Music of My Country, Batal Kawin, dan menutupnya dengan apik lewat Ingatlah Hari Ini. Sebagai headliner, Kahitna pun tak mau kalah tampil membawakan lagu-lagu hits mereka. Di sela penampilan mereka, Kahitna juga membawa kejutan dengan berkolaborasi bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

GJLS dan Nassar Tutup Hub Space x KAI EXPO 2023 dengan Meriah

Di hari ketiga, Hub Space x KAI EXPO 2023 diisi dengan berbagai perlombaan yang diikuti oleh masyarakat yang sudah mendaftar. Perlombaan tersebut antara lain seperti fashion show, menyanyi, dan standup comedy yang akan memperebutkan total hadiah Rp59 juta.

Lomba standup comedy misalnya yang menawarkan hadiah juara satu sebesar Rp10 juta, juara kedua sebesar Rp5 juta, dan juara ketiga mendapatkan Rp3 juta. Namun mereka harus membawakan materi tentang transportasi selama 7 menit di depan juri   komika Ate, Arif Didu, dan Pemred detikcom, Alfito Deannova.

Rasanya memang tidak lengkap bila perlombaan standup comedy tidak diisi oleh komika senior. Ate, Ali Akbar, Gautama hingga Oki Rengga pun ikut ambil bagian menyampaikan materinya di Hub Tawa. Bukan hanya mereka, GJLS yang beranggotakan Rigen Rakelna, Ananta Rispo, dan Hifdzi pun menjadi headliner di Hub Tawa dengan membawakan lagu yang sedikit di-twist bersama DJ Set. Sontak gelak tawa penonton pun memenuhi ruangan.

Sebelum menuju acara akhir, panggung Hub Musik menampilkan Pasha Ungu dan Transbrother yang membawakan sederet lagu hits, seperti Hampa Hatiku, Sejauh Mungkin, Seperti yang Dulu, Cinta Dalam Hati, Tercipta Untukku, dan Bayang Semu.

Pasha Ungu pun sukses membuat penonton sampai Menhub Budi Karya bernostalgia kembali ke era 2000an dengan menyanyikan lagu Demi Waktu dan Kekasih Gelapku. Kemeriahan berlanjut ketika Pasha Ungu berduet dengan penyanyi dangdut King Nassar menyanyikan Seperti Mati Lampu.

Tak puas berkolaboasi dengan Pasha Ungu, Nassar pun mengajak 'duet maut' bersama Menhub Budi Karya untuk bernyanyi bersama. Lagu-lagu yang dibawakan antara lain Kereta Malam, Kopi Dangdut, Gejolak Asmara, Ikan Dalam Kolam, dan Ini Rindu.

Itulah rangkuman keseruan yang ada di Hub Space x KAI EXPO 2023 yang mungkin kamu lewatkan. Meski kamu tidak sempat berkunjung tahun ini, semoga tahun depan kamu bisa menikmati berbagai penawaran menarik dari KAI dan hiburan mengasyikkan ya!

[Gambas:Audio CXO]

(cxo/DIR)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS