Insight | Business & Career

dentsu International Umumkan Wajah Baru Untuk Indonesia

Rabu, 06 Mar 2024 12:44 WIB
dentsu International Umumkan Wajah Baru Untuk Indonesia
Foto: CXO Media
Jakarta -

Sebagai jaringan agensi terintegrasi paling besar di Indonesia, dentsu Indonesia memiliki tanggung jawab besar dalam mendukung pertumbuhan ekonomi digital Indonesia yang secara bersamaan akan mengangkat komunitas di dalamnya. Untuk menjalankan salah satu misinya dalam mendukung para marketers Indonesia agar lebih mengenal target pasarnya, dentsu telah menunjuk Elvira Jakub sebagai CEO dentsu Indonesia.

dentsu Indonesia Tunjuk CEO

Elvira sendiri merupakan veteran transformasi pemasaran dengan pengalaman lebih dari 23 tahun di Indonesia. Sebelumnya, Elvira menjabat sebagai Head of Industry di Google dan telah membantu bisnis-bisnis tradisional di bidang otomotif, teknologi, dan telekomunikasi berkembang selama dan pascapandemi melalui transformasi inovatif.

"Saya ingin membantu marketers di Indonesia untuk menjadi lebih terdepan dan bisa mendapatkan insight pasar yang lebih real time. Terlebih dengan kompleksitas media yang terjadi saat ini, Saya berharap mereka bisa mendapatkan solusi yang tepat dan relevan untuk membangun brand dan bisnisnya," ucap Elvira pada konferensi pers yang digelar Selasa, 5 Maret 2024 di Menara Sentraya, Jakarta Selatan.

Penunjukan Elvira sebagai CEO dentsu Indonesia merupakan tongkat estafet yang diserahkan oleh Prakash Kamdar yang sekarang bertugas sebagai CEO Clients & Solutions dentsu Asia Tenggara dan CEO dentsu Singapura. Untuk itu, Elvira juga mengungkapkan rasa bersyukurnya bisa memulai lembar baru dengan pondasi yang telah dibangun dengan kokoh.

"Dentsu merupakan agensi marketing satu-satunya di Indonesia yang memiliki alat marketing yang terintegrasi, yakni media, kreatif, dan CRM. Dengan talenta terbaik yang ada di dentsu, I'm very honored to lead this team and to move forward and helping our clients," ucap Elvira.

Pada tahun 2023, dentsu juga telah mengumumkan pembentukan klaster Asia Tenggara, pasar yang berkembang pesat bagi jaringan tersebut di APAC. Dentsu Asia Tenggara mencakup pasar Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

[Gambas:Audio CXO]

(HAI/tim)

Author

Hani Indita

NEW RELEASE
CXO SPECIALS