Insight | Business & Career

Mau Dapatkan Akses Pembiayaan? Jangan Lewatkan Gelaran UMKM Digital Summit 2023 dari AFPI!

Rabu, 20 Sep 2023 16:22 WIB
Mau Dapatkan Akses Pembiayaan? Jangan Lewatkan Gelaran UMKM Digital Summit 2023 dari AFPI!
Foto: CXO Media
Jakarta -

Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) akan menggelar event yang tidak boleh dilewatkan oleh pemilik bisnis: UMKM Digital Summit 2023 pada 21 September 2023 di Convention Hall SMESCO, Jakarta. Di acara ini, AFPI akan mempertemukan para pelaku UMKM dengan penyedia platform fintech P2P lending untuk berinteraksi, berkolaborasi, dan berbagi pengetahuan dalam rangka mendorong pertumbuhan sektor UMKM di era digital. Harapannya, UMKM di Indonesia bisa berkembang lebih pesat melalui pemanfaatan teknologi digital dan layanan fintech.

Menurut Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki, kehadiran fintech pendanaan bisa mendorong tumbuhnya UMKM yang selama ini terkendala dari segi akses ke pembiayaan. "Untuk mendorong UMKM kuncinya memang berada pada akses pembiayaan. Maka dari itu kita terus mengkaji credit scoring. Tidak hanya itu, industri fintech juga terus berkembang dan fintech kini berani memberikan pinjaman hingga 10 milyar. ini menjadi solusi untuk UMKM yang membutuhkan pembiayaan," ujarnya dalam konferensi pers yang digelar pada Kamis (14/9/23).

Di era yang serba digital, UMKM mau tidak mau harus bisa beradaptasi dengan memanfaatkan digitalisasi agar tidak kalah saing dengan bisnis-bisnis besar. Melalui acara ini, kesempatan pun terbuka lebar bagi pemilik UMKM untuk meng-upgrade bisnis mereka serta mendapatkan pendanaan yang mereka butuhkan. Banyaknya insight berharga soal bisnis di UMKM Digital Summit 2023 menjadikan gelaran ini sangat perlu untuk dihadiri oleh pelaku UMKM.

"Potensi yg dimiliki UMKM sangat besar tapi ada yang harus di-address, yaitu literasi digital dan literasi keuangan. Kita optimis AFPI akan menjadi acara yang eye opening untuk banyak orang agar UMKM semakin bisa naik kelas dan bisa menjadi pendukung ekonomi nasional," ucap Sunu Widyatmoko selaku Sekretaris Jenderal AFPI sekaligus CEO Dompet Kilat.

Sementara itu, Ketua Bidang Humas AFPI sekaligus CEO Amartha, Andi Taufan Garuda Putra, memaparkan riset AFPI bersama EY Parthenon yang mengklasifikasikan UMKM di Indonesia menjadi 4 segmentasi yaitu Kelompok Bisnis Prospektif, Kelompok Kebutuhan Dasar, Kelompok Bisnis Konvensional Bertahan, dan Kelompok Bisnis Unggul. Dalam riset AFPI dan EY, ditambahkan elemen literasi digital dan literasi keuangan, sehingga akan memperkuat segmentasi UMKM yang sudah ada selama ini.

"Penyelenggaraan UMKM Digital Summit 2023 menjadi bukti konkret AFPI dalam meningkatkan awareness semua stakeholders bahwa digitalisasi dan pemanfaatan teknologi meningkatkan akses pembiayaan UMKM sebagai tindak lanjut temuan riset AFPI-EY. Dengan upaya peningkatan literasi yang terus dilakukan semua pihak, dan semakin banyak UMKM yang mengadopsi fintech sebagai solusi keuangan digital, maka pertumbuhan keuangan bisa terwujud dan mendukung pemulihan ekonomi nasional," ujar Andi Taufan.

Dalam rangkaiannya, AFPI UMKM Digital Summit 2023 akan terdapat Booth Fintech Pendanaan UMKM Digital, yaitu area booth yang ditujukan untuk dapat meningkatkan literasi fintech bagi anggota AFPI dan mitra binaan anggota AFPI mengenai upaya fintech pendanaan sebagai layanan teknologi keuangan yang paling potensial untuk dapat memajukan UMKM. Selain itu, AFPI juga menyediakan Get Fund Area di mana pengunjung akan mendapatkan kemudahan untuk mengakses dan melakukan pengajuan pendanaan secara langsung. Tentunya, hal ini akan memberikan kickstart yang signifikan bagi pelaku UMKM.

Tidak hanya itu, acara ini juga akan menghadirkan para menteri Kabinet Indonesia Maju dan tokoh-tokoh inspiratif berpengalaman di dunia usaha. Berkolaborasi dengan Kementerian Koperasi dan UKM, kegiatan ini diharapkan dapat menjawab masalah akses pembiayaan yang dialami pelaku UMKM dan membantu peningkatan keuangan nasional melalui proses digitalisasi yang dimiliki. Terakhir, pihak AFPI juga mengadakan Get Fund Competition, yaitu kompetisi bagi UMKM pilihan Kementerian Koperasi dan UKM untuk berkesempatan mendapatkan pendanaan dari AFPI.

Jadi, bagi kalian para pemilik usaha, jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan insight seputar pemanfaatan teknologi fintech serta pendanaan di acara UMKM Digital Summit 2023! Daftarkan diri kamu di sini. Informasi selengkapnya mengenai acara AFPI UMKM Digital Summit 2023 dapat diakses di Instagram @afpiofficial.id dan @cxomedia.

(cxo/DIR)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS